|
Games |
Games,siapa yang tidak suka dengan games? semua orang pasti suka dengan kegiatan ini, begitupun dengan saya,mulai dari Racing,Shooting,Sport, Games Online dan Offline.Namun sekarang di dunia maya sedang maraknya gamers membicarakan tentang Acara "Dua Sisi" di RCTI,Pada waktu itu mengulas tentang dampak buruk dan negative bermain games online.Maka dari itu, simak ulasan berikut dengan seksama ya kawan.
Dalam acarayang berdurasi 14 menit itu mengundang kontroversi bagi para gamers,tentu saja, dengan mengulas dampak negative Bermain Game Online terus menerus.
Di bawah ini adalah fakta-fakta pernyataan mengenai dampak buruk yang ada dalam tayangan tersebut dan sedikit alasan gamers yang tidak kontra dengan kenyataan di dalam tayangan berikut.
Radang Ujung Otot Jari,gangguan atau penyakit yang ditimbulkan ini disebabkan karena terlalu lama atau intesitas tinggi dalam menggunakan mouse,
Game online yang dilakukan terus menerus tanpa mengenal waktu. karena yang menjadi pemicu radang ujung otot jari adalah intensitas dari penggunaan ujung otot jar
Gangguan Mata,gangguan ini disebabkan karena terlalu lama berada di depan LCD Monitor,namun apakah hanya game online kita berada di depan monitor? Pada pernyataan berikutnya, spesialis mata bahkan membuat imbauan dan tips untuk SEMUA orang yang beraktivitas di depan monitor komputer.
Bahan Taruhan,taruhan atau judi dapat terjadi pada Game Online,namun pertanyaanya Bukankah ini kembali ke pribadi masing-masing? Game Online justru saya katakan menjadi media, bukan pemicu. Katakan saja, bukankah tidak sedikit juga yang menggunakan pertandingan sepak bola (olah raga yang paling digemari di dunia) juga sering menjadi media bagi pribadi-pribadi yang gemar taruhan?
Mengedar Shabu Demi Game Online,Untuk ini,pada saya tonton ulasannya, orang yang melakukan hal ini adalah seorang pelaja SMK Kelas 1,namun anda perlu menyimak lebih lanjut soal ini.Jenis game online yang dimainkan orang ini adalah Permainan Kartu.
Epilepsi,yang menarik adalah Epilepso dengan game online,menurut pakar,"Game-game yang mengandung unsur kekerasan dan game-game yang merangsang otak, bisa menimbulkan cahaya yang flash yang sangat terang bisa mencetuskan epilepsi",menurut para gamers, bukan epilepsi tapi "Jadi anak-anak yang ada kecenderungan epilepsi kalau main game yang penuh kekerasan akan menjadi exited, tegang, nah itu akan memicu epilepsi"
Sebenarnya,masih banyak lagi fakta dalam acara itu,namun hal yang sangat disayangkan bagi para gamers adalah,MENGAPA PRESTASI MEREKA DISEMBUNYIKAN?? masih banyak mereka yang mempunyai sisi lain (Pro) dari Game Online,tidak ada satupun dari tayangan tersebut yang mengangkat prestasi gamer dalam negeri.
Apakah Games Online menyebabkan efek Shakaw bagi manusia.Games Online juga menambah teman bukan? Games Online Juga Merangsang Kreatifitas Bukan? Bukankah Indonesia Adalah salah satu negara yang disegani dimata gamers Internasional? faktanya Indonesia sering mengikuti Tournament Games Internasional,dengan menorehkan prestasi selalu masuk final,bahkan menjuarainya.
Dan,menurut saya pribadi,acara itu hanya menyebutkan Dampak Negative dari games online,sebenarnya banyak pula positifnya yaitu :
- Menyeimbangakan Otak Kanan Dan Kiri
- Menambah Teman
- Jadi Lebih Mengerti Bahasa Inggris
- Lebih Mengenal Komponen Komputer
Sekian Postingan Yang Dapat Saya Sampaikan,Semoga Bermanfaat Dan Berguna.